Pasar Pagi Ini
Pengemis buntung dikerjai
Dikasih uang lalu diambil lagi
Marah-marahlah dia
Cacian yang biasa
Makian orang jalanan
Kaleng dibanting,isinya berhamburan
Anak-anak pengamen berebutan
Berlari-lari sambil tertawa: awas setan! awas setan!
Tongkat pengemis berputar menggila
Kepalanya meletus hampir gila
Oh oh
Ramainya pasar pagi ini
Mbok jamu tertawa geli
Lihat pengemis buntung bisa berlari